Forkopimda Berau Cek Ketersediaan Stok Bapokting

banner 120x600

JURNAL KALTIMTARA.com-TANJUNG REDEB – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Berau memastikan ketersediaan stok dan keterjangkauan harga bahan pokok di pasar dan sejumlah distributor diawal tahun 2024 di Kabupaten Berau, Jumat 5 Januari 2024.

“Kita melakukan pengecekan dan pemantauan dalam rangka memastikan ketersediaan stok dan keterjangkauan harga bahan pokok dan penting di distributor,” jelas Kapolres Berau AKBP Steyven Jonly Manopo.

Kapolres menyebut sidak hari ini dilakukan ke beberapa titik, yaitu Toko Sinar Mas, Gudang Bulog Berau, PT Semoga Anugerah Jaya dan Agen Gas LPG PT Anugrah Rahmad Abdi Jalan H.A.R.M Ayoeb, Gunung Tabur.

Sidak ini dilakukan lantaran gas LPG 3 kilogram serta beberapa bahan pokok lain yang mulai kembali langka.

“Saya mengimbau kepada masyarakat beli bahan pokok sesuai kebutuhan, jangan berlebihan apalagi sampai ditimbun,” pungkasnya.

[ SUR ]

..
Oplus_0
Oplus_0